Pencarian Kerja dan Rekrutmen
Pencarian Kerja
UPT Pengembangan Karir ini dibentuk salah satunya dengan tujuan untuk memberikan informasi kerjasama perusahaan yang berisi lowongan kerja. UPT Pengembangan karir dapat melakukan banyak hal untuk perusahaan atau pemberi kerja dalam merekrut pegawai, antara lain:
- Membuka layanan untuk perusahaan yang akan mempublikasikan iklan lowongan melalui situs web dan akun media UPT Pengembangan karir.
- Melakukan rekapituasi dan seleksi CV serta proses administrasi.
- Membantu proses pemanggilan kandidat untuk seleksi atau rekrutmen, yaitu kegiatan wawancara, psikotes, FGD, LGD, tes kesehatan, dan lainnya, atau disesuaikan dengan meknisme yang sudah dijalankan perusahaan.
- Membantu mempublikasikan pengumuman kandidat yang lolos seleksi.
- Membantu pelaksanaan proses rekrutmen di kampus, seperti: penjadwalan, mendukung publikasi dan penyiapan ruang untuk rekrutmen, variasi aktivitas rekrutmen yang dilaksanakan, dan rekrutmen di acara bursa kerja.
- Menyediakan beragam tes sesuai dengan kebutuhan perusahaan dan bekerja sama dengan pihak terkait.
- Kandidat terpilih dan siap bekerja
Rekrutmen
Publikasi Informasi Lowongan
Publikasi informasi lowongan adalah salah satu proses dari rekrutmen yang dilaksanakan di UPT Pengembangan Karir. Publikasi informasi lowongan dimulai dari proses kerja sama antara pihak perusahaan yang ingin beriklan lowongan dengan UPT Pengembangan Karir.
Rekrutmen Dalam Kampus
Kegiatan rekrutmen kampus adalah kegiatan seleksi dan penerimaan tenaga kerja yang dilakukan oleh perusahaan yang sedang membuka lowongan kerja di PT. Umumnya kegiatan rekrutmen di kampus ini dilakukan oleh perusahaan bekerja sama dengan pusat karir dengan tujuan mendapatkan tenaga kerja lulusan PT tertentu, Rekrutmen dalam kampus merupakan salah satu metode dalam melakukan proses rekrutmen di kampus UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon. Metode tersebut merupakan proses rekrutmen yang semua tahapan dilakukan di dalam kampus UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon.
Rekrutmen Luar Kampus
Dalam metode ini, pihak UPT Pengembangan Karir berperan hanya sebagai pusat informasi dari lowongan kerja yang didapatkan dari kerja sama dengan pihak perusahaan. UPT Pengembangan Karir menyebarkan informasi lowongan kerja pada situs web dan media sosial UPT Pengembangan Karir.